Kamis (14/12/2023) OSIS dan MPK MAN 1 Cianjur mengadakan Mansa Talent sebagai sarana refreshing siswa, setelah satu minggu melaksanakan ASAS (Asessment Sumatif Akhir Semester). Acara yang mengusung tema AKRESA (Ajang Kreatifitas dan Sportivitas Siswa) ini berlangsung selama tiga hari, sampai hari Sabtu (16/12/2023).
Acara ini berisi bebarapa perlombaan, yaitu Syarhil Quran, Rank 1, Futsal, dan Solo Vocal.
Hari pertama diisi dengan pembukaan, yang dibuka langsung oleh Wakamad Kesiswaan MAN 1 Cianjur (Bapak Dadang Romawi) serta dimeriahkan oleh penampilan marching band dan pertandingan basket. Di hari pertama ini juga melaksanakan perlombaan Syarhil Qur'an, Rank 1, dan Futsal.
Nah, untuk hari kedua hanya diisi dengan perlombaan Solo Vocal dan Futsal. Sedangkan Sabtu yang merupakan puncak dari Mansa Talent ini, beragendakan final dari lomba futsal, pengumuman kejuaraan dari tiap perlombaan, dan penutupan yang ditutup oleh penampilan dari band MAN 1 Cianjur.
Juara pertama Syarhil Quran, dimenangkan oleh kelas X-D dan juara kedua dimenangkan oleh kelas Xll MIPA 2. Untuk lomba Rank 1 dimenangkan oleh Fitrah Putriana dari kelas 12 IPS 2 dan lomba Solo Vocal dimenangkan oleh Malika Goldy dari X-G. Sedangkan untuk futsal juara pertama dimenangkan oleh X-F dan juara kedua oleh Xl-I.
Haical Fahrezi, selaku ketua pelaksana mansa Talent 2023 mengatakan, persiapan untuk acara ini berlangsung selama 3 minggu. Juga ada beberapa kendala, seperti barang-barang yang di butuhkan, kendala terhadap dana dan waktu pelaksanaan. Tetapi, panitia berhasil mengatasinya sehingga Mansa Talent 2023 sukses dilaksanakan.
Tags:
Berita Kita